WORK-ToDo
Penjelasan Aplikasi Reminder WORK-ToDo
Aplikasi ini dibuat menggunakan Android Studio Bundle. Berikut ini tahapan membuat Aplikasi Work ToDo.
- Membuat Project Aplikasi Android dengan Android Studio dengan nama project Work ToDo dan Target SDK minimal Android 4.0.
- Intro Screen
Berisi informasi singkat berupa gambar dan teks penjelas tentang aplikasi reminder kami. Pengguna bisa menyeret layar ke samping atau menggunakan tombol yang ada pada sisi samping untuk berpindah slide atau bisa menggunakan tombol skip untuk . - Navigation Drawer
Salah satu komponen navigasi menu atau biasa disebut sliding menu yang berfungsi untuk membungkus dan menavigasikan sebuah konten di dalam Activity atau Fragment dari aplikasi. Untuk menggunakanya pengguna hanya perlu menggeser jempol atau jari kalian kekanan maka Navigation Drawer View akan tampil. - Fragment
Fragment merupakan bagian dari UI dalam activity. Fragment itu seperti Activity yang menghandle sebuah layout, namun bedanya, Fragment tidak dapat berjalan individual fragment selalu membutuhkan sebuah Activity, sebuah fragment selalu berjalan di atas Activity. Ketika salah satu item dari listview disentuh oleh user maka akan mencul informasi atau item dari detail view. - Item (Notifikasi)
Berisi list tugas yang sudah diinputkan sebelumnya - Detail
Activity ini berisi tanggal dan waktu untuk mengatur reminder yang dibuat, detail isi, judul notifikasi, dan perulangan reminder. - About Us
Activity ini berisi tentang informasi mengenai program dan juga biodata kelompok kami.
Petunjuk Penggunaan Aplikasi
-
Pada saat pertama kali masuk aplikasi, kita akan disambut intro application yang berfungsi sebagai informasi dari aplikasi. Kita bisa memilih melihat keseluruhan intro atau menekan tombol skip untuk melewati intro tanpa melihatnya. Berikut ini tampilan intro application.
-
Kemudian kita akan masuk ke halaman Guide. Halaman ini berfungsi sebagai panduan untuk menjalankan aplikasi. Berisi informasi tentang fungsi button sekitar. Berikut tampilan Guide Work ToDo.
-
Selanjutnya kita akan masuk ke halaman Add Reminder. Kita harus mengisi judul, deskripsi, waktu dan tanggal. Kita juga bisa mengisi dan memilih pengulangan reminder. Klik button save dipojok kanan atas setelah mengisi reminder.
-
Untuk melihat reminder yang sudah disimpan, kita ke fragment Work ToDo Semua Hari. Reminder yang kita buat akan terurutkan sesuai jam, hari, tanggal, bulan dan tahun.
-
Kita bisa mengatur ingin seperti apa output-an reminder di menu setting.
-
Jika sudah mencapai batas waktu, akan ada notifikasi yang muncul.
-
Setelah notifikasi muncul, secara otomatis reminder akan berpindah ke Done Notification List.